AL-FAJR
( FAJAR )
SURAT KE: 89
Golongan Surah: Makkiyah
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 30 ayat
<( TERJEMAH SURAH AL-FAJR AYAT 16 - 20 )>
Al-Fajr-16- Adapun bila Tuhannya mengujinya lalu membatasi rezekinya maka dia berkata: "Tuhanku menghinakanku".*)
Al-Fajr-17- Sekali-kali tidak (demikian), sebenarnya kamu tidak memuliakan anak yatim,
Al-Fajr-18- dan kamu tidak saling mengajak memberi makan orang miskin,
Al-Fajr-19- dan kamu memakan harta pusaka dengan cara mencampur baurkan (yang halal dan yang bathil),*)
Al-Fajr-20- dan kamu mencintai harta benda dengan kecintaan yang berlebihan.
Keterangan:
*) Maksud ayat ini adalah sebenarnya tidaklah seperti yang diduganya, karena baik dalam keadaan mendapat kesukaan maupun dalam keadaan mendapat kedukaan sesungguhnya Allah memberi harta kepada siapa yang disukai-Nya dan kepada orang yg tidak disukai-Nya. Sebaliknya, Dia menyempitkan rezeki terhadap orang yg disukai-Nya dan terhadap orang yg tidak disukai-Nya.
Sesungguhnya pokok pangkal permasalahan dalam hal ini bergantung kepada ketaatan yg bersangkutan kepada Allah Swt. Karena dalam dua keadaan tersebut merupakan ujian. Apabila ia diberi kekayaan, hendaknya ia bersyukur kepada Allah atas karunia-Nya itu; dan apabila mendapat kemiskinan, hendaknya ia bersabar dan tetap menjalankan ketaatan kepada Allah Swt.
Nilai syukur atas nikmat maupun nilai sabar atas derita akan tercatat sebagai pahala yg akan dituai kelak di akhirat, yaitu alam yg hanya memperhitungkan pahala dan dosa, bukan materi duniawi seperti di alam dunia.
*) Yg dimaksud dgn turats ialah harta warisan, yg dimakan atau dipergunakan tanpa mempedulikan bagaimana cara dihasilkannya, apakah dgn cara halal atau cara haram?
0 comments:
Post a Comment