( BUKIT THUUR )
SURAT KE: 52
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 49 ayat
<< TERJEMAH SURAH ATH THUUR AYAT KE: 06 - 10 >
Ath-Thuur 6- dan laut yang di dalam tanahnya ada api*),
Ath-Thuur 7- sesungguhnya azab Tuhanmu pasti terjadi,
Ath-Thuur 8- tidak seorangpun yang dapat menolaknya,
Ath-Thuur 9- pada hari ketika langit benar-benar bergoncang,
Ath-Thuur 10- dan gunung benar-benar berjalan.
*) Ar-Rabi' ibnu Anas mengatakan bahwa makna yang dimaksud ialah perairan yang ada di bawah 'Arasy, yang darinya Allah Swt. menurunkan hujan yang dapat menghidupkan semua jasad di dalam kuburnya di hari semua makhluk dikembalikan (kepada-Nya). Jumhur ulama mengatakan bahwa makna yang dimaksud adalah lautan ini. Dan mengenai makna firman-Nya, "Al-Masjur"masih diperselisihkan. Sebagian dari mereka mengatakan bahwa makna yang dimaksud ialah laut itu kelak di hari kiamat akan dinyalakan menjadi api, seperti pengertian yang terdapat di dalam firman-Nya:
Yakni dinyalakan sehingga menjadi api yang bergejolak yang meliputi semuaahlul mauqif (orang-orang yang di Padang Mahsyar). (Tafsir Ibnu Katsir)
{وَإِذَا الْبِحَارُ سُجِّرَتْ}
dan apabila lautan dipanaskan. (At-Takwir: 6)Yakni dinyalakan sehingga menjadi api yang bergejolak yang meliputi semuaahlul mauqif (orang-orang yang di Padang Mahsyar). (Tafsir Ibnu Katsir)
0 comments:
Post a Comment