Memuat terjemah surah Al Quran per 5 ayat dan Tafsir pilihan

membaca makna al-qur'an adalah dzikir yang menyejukkan
Showing posts with label 54-AL-QAMAR. Show all posts
Showing posts with label 54-AL-QAMAR. Show all posts

TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT 51 - 55


AL QAMAR
( BULAN )

SURAT KE: 54
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 55 ayat

<< TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT KE: 51 - 55 >> 

Al-Qamar-51- Dan sesungguhnya telah Kami binasakan orang yang serupa dengan kamu. Maka adakah orang yang mau mengambil pelajaran?

Al-Qamar-52- Dan segala sesuatu yang telah mereka perbuat tercatat dalam buku-buku catatan.

Al-Qamar-53- Dan segala (urusan) yang kecil maupun yang besar adalah tertulis.*)

Al-Qamar-54- Sesungguhnya orang-orang yang bertakwa itu di dalam taman-taman dan sungai-sungai,

Al-Qamar-55- di tempat yang disenangi di sisi Tuhan Yang Berkuasa.

*) Sa'id ibnu Muslim mengatakan bahwa lalu ia menceritakan hadis ini kepada Amir ibnu Hisyam, maka Amir berkata kepadanya, "Celakalah engkau, hai Sa'id ibnu Muslim. Sesungguhnya telah menceritakan kepadaku Sulaiman ibnul Mugirah, bahwa ia pernah melakukan suatu perbuatan dosa, lalu ia menganggap remeh dosanya itu, maka pada malam harinya ia bermimpi didatangi -oleh seseorang yang mengatakan kepadanya, 'Hai Sulaiman,
لَا تَحْقِرنَّ مِنَ الذنوبِ صَغِيرا ...
إِنَّ الصَّغير غَدًا يَعُودُ كَبِيرَا ...
إِنَّ الصَّغِيرَ وَلَوْ تَقَادَمَ عَهْدُهُ ...
عِنْدَ الْإِلَهِ مُسَطَّرٌ تَسْطِيرَا ...
فَازْجُرْ هَوَاكَ عَنِ الْبَطَالَةِ لَا تَكُنْ ...
صَعْبَ الْقِيَادِ وَشَمِّرَنْ تَشْمِيرَا ...
إِنَّ المُحِبَّ إِذَا أَحَبَّ إلههُ ...
 طَارَ الْفُؤَادُ وأُلْهِم التَّفْكِيرَا ...
فَاسْأَلْ هِدَايَتَكَ الْإِلَهَ بِنِيَّة ...
فَكَفَى بِرَبّكَ هَادِيًا وَنَصِيرَا
Jangan sekali-kali kamu meremehkan dosa-dosa kecil, sesungguhnya dosa kecil itu di kemudian hari akan menjadi besar.
Dan sesungguhnya dosa kecil itu sekalipun telah berlalu masanya, di sisi Tuhan tetap tercatat dengan lengkap.
Maka kekanglah hawa nafsumu, jangan segan-segan melakukannya, janganlah kamu menjadi orang yang sulit mengendalikan diri, dan bersiagalah dengan penuh kewaspadaan.
Sesungguhnya orang yang hatinya dipenuhi rasa cinta kepada Tuhannya, maka hatinya akan bersih dan diberi ilham untuk dapat berpikir.
Maka mintalah kepada Tuhan agar dirimu mendapat petunjuk, dengan permintaan yang ikhlas, maka cukuplah bagimu Tuhanmu menjadi Pemberi Petunjuk dan Penolong (mu). (Tafsir Ibnu Katsir)

MAHA BENAR ALLAH DENGAN SEGALA FIRMANNYA

Kirim Ini:

TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT 46 - 50


AL QAMAR
( BULAN )

SURAT KE: 54
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 55 ayat

<< TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT KE: 46 - 50 >> 

46- Sebenarnya hari kiamat itulah hari yang dijanjikan kepada mereka dan kiamat itu lebih dahsyat dan lebih pahit.

47- Sesungguhnya orang-orang yang berdosa berada dalam kesesatan (di dunia) dan dalam neraka.

48- (Ingatlah) pada hari mereka diseret ke neraka atas muka mereka. (Dikatakan kepada mereka): "Rasakanlah sentuhan api neraka!"

49- Sesungguhnya Kami menciptakan segala sesuatu menurut ukuran.*)

50- Dan perintah Kami hanyalah satu perkataan seperti kejapan mata.

*) Maksudnya yaitu bahwa Allah telah menentukan ukuran masing-masing makhluk-Nya dan memberi petunjuk kepada semua makhluk-Nya. Karena itulah maka para imam dari kalangan Ahlus Sunnah menyimpulkan dalil dari ayat ini yang membuktikan akan kebenaran dari takdir Allah yang terdahulu terhadap makhluk-Nya. Yaitu pengetahuan Allah Swt. akan segala sesuatu sebelum kejadiannya dan ketetapan takdir-Nya terhadap mereka sebelum mereka diciptakan oleh-Nya. (Tafsir Ibnu Katsir)

Kirim Ini:

TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT 41 - 45


AL QAMAR
( BULAN )

SURAT KE: 54
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 55 ayat

<< TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT KE: 41 - 45 >> 

41- Dan sesungguhnya telah datang kepada kaum Fir'aun ancaman-ancaman.

42 - Mereka mendustakan mukjizat Kami semuanya, lalu Kami azab mereka sebagai azab dari Yang Maha Perkasa lagi Maha Kuasa

43- Apakah orang-orang kafirmu (hai kaum musyrikin) lebih baik dari mereka itu,*) atau apakah kamu telah mempunyai jaminan kebebasan (dari azab) dalam Kitab-kitab yang dahulu.*))

44- Atau apakah mereka mengatakan: "Kami adalah satu golongan yang bersatu yang pasti menang".

45- Golongan itu pasti akan dikalahkan dan mereka akan mundur ke belakang.

*) Maksudnya yaitu orang-orang kafir yang disebutkan dalam ayat-ayat sebelumnya.
*)) Maksudnya, apakah kamu mempunyai jaminan kebebasan dari Allah yang menyatakan bahwa kamu tidak mendapat balasan dan tidak pula azab? Kemudian Allah Swt. menceritakan perihal mereka melalui firman selanjutnya:
{أَمْ يَقُولُونَ نَحْنُ جَمِيعٌ مُنْتَصِرٌ}
Atau apakah mereka mengatakan, "Kami adalah satu golongan yang bersatu yang pasti menang.” (Al-Qamar: 44)
Mereka mempunyai keyakinan bahwa sebagian dari mereka dapat membantu sebagian yang lainnya, dan bahwa persatuan mereka dapat menangkal orang lain yang hendak berbuat jahat terhadap mereka. (Keterangan dari Tafsir Ibnu Katsir)


Kirim Ini:

TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT 36 - 40


AL QAMAR
( BULAN )

SURAT KE: 54
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 55 ayat

<< TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT KE: 36 - 40 >> 

Al-Qamar-36- Dan sesungguhnya dia (Luth) telah memperingatkan mereka akan azab-azab Kami, maka mereka mendustakan ancaman-ancaman itu.

Al-Qamar-37- Dan sesungguhnya mereka telah membujuknya (agar menyerahkan) tamunya (kepada mereka), lalu Kami butakan mata mereka, maka rasakanlah azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

Al-Qamar-38- Dan sesungguhnya pada esok harinya mereka ditimpa azab yang kekal.

Al-Qamar-39- Maka rasakanlah azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.


Al-Qamar-40- Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?


Kirim Ini:

TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT 31 - 35


AL QAMAR
( BULAN )

SURAT KE: 54
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 55 ayat

<< TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT KE: 31 - 35 >>

31- Sesungguhnya Kami menimpakan atas mereka satu suara yang keras mengguntur, maka jadilah mereka seperti rumput kering (yang dikumpulkan oleh) yang punya kandang binatang.

32- Dan sesungguhnya telah Kami mudahkan Al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?

33- Kaum Luth-pun telah mendustakan ancaman-ancaman (nabinya).

34- Sesungguhnya Kami telah menghembuskan kepada mereka angin yang membawa batu-batu (yang menimpa mereka), kecuali keluarga Luth. Mereka Kami selamatkan sebelum fajar menyingsing,


35- sebagai nikmat dari Kami. Demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur,


Kirim Ini:

TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT 26 - 30


AL QAMAR
( BULAN )

SURAT KE: 54
Golongan Surah: Makkiyah
Terdiri dari: 55 ayat

<< TERJEMAH SURAH AL-QAMAR AYAT KE: 26 - 30 >>

26- Kelak mereka akan mengetahui siapakah yang sebenarnya amat pendusta lagi sombong.

27- Sesungguhnya Kami akan mengirimkan unta betina sebagai cobaan bagi mereka, maka tunggulah (tindakan) mereka dan bersabarlah..*)

28- Dan beritakanlah kepada mereka bahwa sesungguhnya air itu terbagi antara mereka (dengan unta betina itu); tiap-tiap giliran minum dihadiri (oleh yang punya giliran).*))

29- Maka mereka memanggil kawannya, lalu kawannya menangkap (unta itu) dan membunuhnya.


30- Alangkah dahsyatnya azab-Ku dan ancaman-ancaman-Ku.

*) Yaitu sebagai ujian bagi mereka. Allah Swt. telah mengeluarkan bagi mereka seekor unta betina yang besar berikut anak-anaknya dari sebuah batu yang amat besar, sesuai dengan apa yang diminta oleh mereka, agar hal itu dijadikan sebagai tanda yang membenarkan kerasulan Nabi Saleh a.s. dalam menyampaikan risalah-Nya kepada mereka.

*)) Yakni sehari untuk minum mereka dan di hari yang lainnya untuk unta betina itu. Seperti yang disebutkan dalam ayat lain melalui firman-Nya:
{قَالَ هَذِهِ نَاقَةٌ لَهَا شِرْبٌ وَلَكُمْ شِرْبُ يَوْمٍ مَعْلُومٍ}
Saleh menjawab, 'Ini seekor unta betina, ia mempunyai giliran untuk mendapatkan air, dan kamu mempunyai giliran pula untuk mendapatkan air di hari yang tertentu.” (Asy-Syu’ara: 155). (Tafsir Ibnu Katsir)

Kirim Ini:

PILIH SURAH

#AYAT PILIHAN 1- ALFATIHAH 10-YUNUS 100-AL'ADIYAT 101-AL-QAARI'AH 102-AT-TAKAATSUR 103-AL-'ASHR 104-AL-HUMAZAH 105-AL-FIIL 106-AL-QURAISY 107-AL-MAA'UUN 108-AL-KAUTSAR 109-AL-KAFIRUN 11-HUUD 110-AN-NASHR 111-AL-LAHAB 112-AL-IKHLAS 113-AL-FALAQ 114-AN-NAAS 12-YUSUF 13-AR-RA'D 14-IBRAHIM 15-AL-HIJR 16-AN-NAHL 17-AL-ISRAA' 18-AL-KAHFI 19-MARYAM 2-AL-BAQARAH 20-THAAHAA 21-AL-ANBIYAA' 22-AL-HAJJ 23-AL-MU'MINUUN 24-AN-NUUR 25-AL-FURQAAN 26-ASY-STU'ARAA' 27-AN-NAML 28-AL-QASHASH 29-AL-'ANKABUUT 3-ALI-IMRAN 30-AR-RUUM 31-LUQMAN 32-AS-SAJDAH 33-AL-AHZAB 34-SABA' 35-FAATHIR 36-YAASIIN 37-ASH-SHAAFFAAT 38-SHAAD 39-AZ-ZUMAR 4-AN-NISAA' 40-AL-MU'MIN 41-FUSHSHILAT 42-ASY-SYUURA 43-AZ-ZUKHRUF 44-AD-DUKHAAN 45-AL-JAATSIYAH 46-AL-AHQAAF 47-MUHAMMAD 48-AL-FATH 49-AL-HUJURAAT 5-AL-MAAIDAH 50-QAAF 51-ADZ-DZAARIYAAT 52-ATH-THUUR 53-AN-NAJM 54-AL-QAMAR 55-AR-RAHMAAN 56-AL-WAAQI'AH 57-AL-HADIID 58-AL-MUJAADILAH 59-AL-HASYR 6-AL-AN'AAM 60-AL-MUMTAHANAH 61-AS-SHAFF 62-AL-JUMU'AH 63-AL-MUNAAFIQUUN 64-AT-TAGHAABUN 65-ATH-THALAAQ 66-AT-TAHRIIM 67-AL-MULK 68-AL-QALAM 69-AL-HAAQQAH 7-AL-A'RAAF 70-AL-MA'AARIJ 71-NUH 72-AL-JIN 73-AL-MUZZAMMIL 74-AL-MUDDATSTSIR 75-AL-QIYAAMAH 76-AL-INSAAN 77-AL-MURSALAAT 78-AN-NABAA' 79-AN-NAAZI'AAT 8-AL-ANFAAL 80-'ABASA 81-AT-TAKWIIR 82-AL-INFITHAAR 83-AL-MUTHAFFIFIIN 84-AL-INSYIQAAQ 85-AL-BURUUJ 86-ATH-THAARIQ 87-AL-A'LAA 88-AL-GHAASYIYAH 89-AL-FAJR 9-AT-TAUBAH 90-AL-BALAD 91-ASY-SYAMS 92-AL-LAIL 93-ADH-DHUHA 94-AL-INSYIRAH 95-AT-TIIN 96-AL-"ALAQ 97-AL-QADR 98-AL-BAYYINAH 99-AZ-ZALZALAH DOA DLL